KOTABUMI—Berkurban merupakan Ibadah bagi Umat Islam terutama bagi yang sudah mampu hal ini dikatakan Kepala Penyelenggara Syariah Kementrian Agama(Kemenag) Lampung Utara(Lampura) Muhammad Riswan.
Riswan mengatakan, Berkurban merupakan Syariat yang ditetapkan dan dianjurkan bagi Umat Islam.”Ada dua nilai dalam berkurban ini yang pertama nilai ketaatan seorang hamba kepada Allah SWT dan yang ke dua dapat mendatangkan dampak sosial bagi Masyarakat,”tutur M.Riswan.
Dikatakannya, untuk itu menjelang Hari Raya Idul Adha ini Kemenag Lampura menganjurkan kepada Umat Islam yang mampu dan mempunyai kelebihan Rezeky untuk dapat menunaikan ibadah kurban.
Secara Syariat lanjutnya, kurban bisa berupa Kambing, Domba atau Sapi dengan ketentuan satu ekor kambing untuk satu jiwa dan satu ekor sapi untuk tuju jiwa.(ria)
Selengkapnya, baca edisi cetak 10 Agustus 2018