Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Birokrasi · 11 Okt 2019 13:49 WIB ·

Perlintasan Kereta Api Liar di Lampura Ditutup


 Perlintasan Kereta Api Liar di Lampura Ditutup Perbesar

KOTABUMI–Sejumlah perlintasan kereta api liar di Kabupaten Lampung Utara(Lampura). Penutupan dilakukan oleh pihak Dinas Perhubungan(Dishub) setempat, dengan cara memasang portal besi pada lokasi perlintasan liar tersebut, Jum’at (11/10).

Kasi Keselamatan Transportasi, Gunawan mewakili Kepala Dishub Lampura, Hi. Basirun Ali, mengatakan, penutupan dan penertiban perlintasan kereta api liar diutamakan yang ada di wilayah perkotaan dengan pertimbangan banyak dilintasi masyarakat. “Penutupan ini merupakan program pemerintah daerah dalam upaya menjaga keselamatan pengendara yang menggunakan perlintasan liar tersebut,” katanya di perlintasan kereta api liar yang terdapat di jalan Pelangi II, Kelurahan Gapura.

Untuk perlintasan yang ditutup, lanjut Gunawan, pada tiga titik yakni di jalan pelangi II pada KM 96+0/1, Cimahi KM 96+7/8, dan Kampung Tempel KM 9/0.”Dalam penutupan, kita didampingi petugas dari PT KAI dan Polres Lampung Utara,”imbuh Gunawan.

Dijelaskan untuk jumlah perlintasan liar yang ada di wilayah perkotaan Lampura berjumlah 11 titik dan semuanya akan dilakukan pemortalan atau ditutup. ”Semoga dengan adanya penertiban perlintasan liar ini bisa memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, ”tambah Gunawan.

Sementara Sugianto selaku LK 2 Kelurahan Sribasuki menyambut baik penertiban yang perlintasan liar kereta api karena hal itu untuk keselamatan masyarakat.” Jadi, dengan ditutupnya perlintasan liar disini bisa membuat warga disini bisa lebih aman dan tertib lagi, ”singkatnya.(rid)

Artikel ini telah dibaca 20 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Sehari sebelum Pilkada 2024, Senpi Personel Polres Lampura Digudangkan

26 November 2024 - 12:40 WIB

LUKW UPN Veteran Yogyakarta Uji 19 Wartawan Kaltim di Badak LNG Bontang

26 November 2024 - 11:29 WIB

Jurnalis Dairi Terima KTA PJS, Perkuat Solidaritas

24 November 2024 - 18:07 WIB

Perkuat Konsolidasi, Mahmud Serahkan SK DPD PJS Kaltim

23 November 2024 - 10:48 WIB

Pilkada, Pemkab Lampura Kerahkan 2130 Linmas

21 November 2024 - 15:05 WIB

Tingkatkan Kapasitas Panwascam dalam Pengawasan dan Penanganan Pelanggaran Pilkada, Bawaslu Lampura Gelar Raker Teknis

20 November 2024 - 18:23 WIB

Trending di Headline