Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Birokrasi · 14 Des 2022 21:36 WIB ·

Ardian Saputra : Masyarakat Jangan Buang Sampah Sembarangan Ya …


 Wabup Lampura Ardian Saputra didampingi Kadisdag Hendri, Kepala DLH Tomy Suciadi dan aparatur kecamatan saat meninjau Pasar Semulijaya, kemarin(14/12). Foto IST ---- Perbesar

Wabup Lampura Ardian Saputra didampingi Kadisdag Hendri, Kepala DLH Tomy Suciadi dan aparatur kecamatan saat meninjau Pasar Semulijaya, kemarin(14/12). Foto IST ----

KOTABUMI – Wakil Bupati(Wabup) Lampung Utara(Lampura) Ardian Saputra meninjau Pasar Tradisional yang ada di Desa Semulijaya Kecamatan Abung Semuli, Rabu 14 Desember 2022.

Ardian tampak terkejut, saat tiba di lokasi pasar yang terkesan tak terawat, bahkan tampak sejumlah toko yang plafonnya mengalami kerusakan. Untuk itu dia meminta masyarakat untuk menjaga hasil pembangunan tersebut terlebih kebersihan dan keindahan pasar.

Dirinya juga bahkan, sesekali mencium aroma tak sedap di sekitar pasar akibat banyaknya tumpukan sampah dari limbah para pedagang. Untuk itu dia akan mengintruksikan Dinas Lingkungan Hidup(DLH) untuk membersihkan tumpukan sampah bahu jalan pasar sehingga mengganggu aktifitas masyarakat setempat.

“Saya minta kepada masyarakat untuk tak membuang sampah sembarangan, karena itu bukan lokasi tempat pembuangan sampah melainkan itu akses jalan penghubung,”himbau Ardian, kemarin(14/12).

Dalam waktu dekat ini, lanjut Ardian, DLH akan membersihkan tumpukan sampah tersebut. Sehingga pasar Semulijaya bisa terlihat bersih, aman dan nyaman. Dan ke depan masyarakat tidak perlu membuang sampah di daerah ini, nanti pihaknya akan menyiapkan armada untuk mengangkut sampah rumah tangga tersebut.

“Kalau pasar Semulijaya bersih, maka aktivitas perdagangan akan berjalan dengan baik dan lancar. Apalagi, ini pasar satu-satunya yang ada disini,”tuturnya.

Intruksi Wabup ini langsung ditanggapi Kepala DLH Lampura Tomy Suciadi, pihaknya akan menurunkan armada dan bergotong – royong dengan warga sekitar untuk membersihkan tumpukan sampah.

Selain itu, warga tidak perlu membuang sampah sembarang tempat. Sebab, pihaknya akan menyiapkan tempat pembuangan sampah, beserta armadanya untuk mengangkut sampah rumah tangga dan pedagang.

“Saya minta kekompakan masyarakat Desa Semulijaya agar tidak membuang sampah sembarangan. Kita akan menyiapkan armada untuk mengangkut sampah sehingga ke depan lingkungan menjadi bersih dan udara jadi sejuk kembali,”pungkasnya.(ria/rid)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jurnalis Dairi Terima KTA PJS, Perkuat Solidaritas

24 November 2024 - 18:07 WIB

Perkuat Konsolidasi, Mahmud Serahkan SK DPD PJS Kaltim

23 November 2024 - 10:48 WIB

Pilkada, Pemkab Lampura Kerahkan 2130 Linmas

21 November 2024 - 15:05 WIB

Tingkatkan Kapasitas Panwascam dalam Pengawasan dan Penanganan Pelanggaran Pilkada, Bawaslu Lampura Gelar Raker Teknis

20 November 2024 - 18:23 WIB

Menuju Masa Tenang Pilkada, Ini Pesan Evicko Untuk Anggotanya

19 November 2024 - 11:43 WIB

Pleno PJS DKI Jakarta: Menjaga Marwah Jurnalistik

18 November 2024 - 13:18 WIB

Trending di Headline