KOTABUMI-Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Utara(Lampura) Hj. Devriyana Marda Ardian bersama rombongan silaturahmi dengan Kelompok Program Keluarga Harapan(PKH) yang ada di Kecamatan Tanjung Raja.”Alhamdulillah, Sebagai Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampura, tentu saya merasa senang karena pada hari ini dapat berkesempatan bersilaturahim dengan Kelompok PKH di Kecamatan Tanjung Raja.
Saya juga merasa bahagia bisa menjadi bagian dalam penyaluran atau Penyerahan bantuan kepada masyarakat, yaitu fasilitas kendaraan pengangkut sampah atau bentor, dan juga penyerahan mesin pencacah,”ucap Hj. Devriyana Marda, Kamis(21/12).
Sebagaimana di ketahui, bahwasannya membangun desa sejahtera merupakan bagian dari membangun bangsa dan negara.
Sebab kemajuan dan kemakmuran bangsa tentu dimulai dari kesejahteraan keluarga.
Karena itu selaku Tim Penggerak PKK Lampura dirinya sangat mendukung program PKH dari Pemerintah ini, dalam rangka untuk menanggulangi kemiskinan, dan sekaligus sebagai pengembangan kebijakan di bidang perlindungan sosial.”Program Keluarga Harapan ini tentu selaras dengan apa yang menjadi program PKK yaitu memberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang sehat sejahtera, maju dan mandiri, kesetaraan dan keadilan gender, serta kesadaran hukum dan lingkungan,”paparnya.
Keluarga tambah Devriyana, merupakan pondasi awal dan modal dasar pembangunan, serta sebagai lingkungan sosial pertama dalam kehidupan manusia.
Dari keluargalah diharapkan dapat lahir generasi penerus bangsa yang dapat meneruskan tongkat estafet kepemimpinan dan pembangunan bangsa.”ntuk itu, pada kesempatan yang baik ini, dengan tidak mengurangi rasa hormat saya mengajak kepada kita semua, mari kita dukung program Pemerintah, kita entaskan kemiskinan, dengan terus bersatu padu mendukung kelanjutan pembanguan untuk Kabupaten Lampung Utara yang lebih sejahtera di masa mendatang,”pungkasnya.(ria)