KOTABUMI — Prof. Endang Gati Lestari, dari Badan Penelitian dan Pengembangan (Litbang) Pertanian Bogor kunjungi tanaman sorgum di kecamatan Bunga Mayang, Lampung Utara (Lampura).
Kunjungan tersebut guna untuk meninjau tanaman sorgum di provinsi Lampung khususnya di Bunga Mayang.
Menurutnya masih banyak masyarakat yang belum mengenal Sorgum sehingga perlu dilakukannya sosialisasi secara terus-menerus untuk menstimulasi kebutuhan gandum dan tepung terigu khususnya di Lampung.
“Tanaman sorgum ini banyak sekali manfaatnya, seperti biji sorgum bisa dijadikan pangan pengganti beras dan tepung sebagai terigu. Sedangkan nira sorgum bisa diolah menjadi kecap, gula dan bioetanol. Batangnya dapat digunakan sebagai pakan ternak (silase),” terang Prof. Endang Gati Lestari.
Lanjut Endang, Dirinya sangat berharap agar masyarakat Lampung khususnya Lampura dapat mengembangkan tanaman Sorgum tersebut. Karena dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan petani, serta dinilai memilki banyak keunggulan.
Kementerian Pertanian sendiri mendorong masyarakat untuk selalu memanfaatkan sorgum bioguma sebagai tanaman pangan.
Selain meninjau tanaman sorgum bioguma dirinya juga mengunjungi salah satu tempat produksi pemanfaatan sorgum milik Adi Chandra didesa Mulang Maya, kecamatan Kotabumi Selatan, Lampura.
Adi Chandra yang juga merupakan Ketua PJS Indonesia Cerdas Desa, wilayah Provinsi Lampung, menjelaskan bahwa tanaman sorgum ini banyak keunggulan dan manfaatnya, “Ya hampir seluruh bagian tanaman sorgum, seperti biji, tangkai biji, daun, batang dan akar, dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku industri. Mulai menjadi makanan seperti sirup, gula, kerajinan tangan, pati, biomas, bioetanol dan tepung pengganti terigu dan lainnya”, ujarnya.
Masih Adi, Menurutnya yang menarik dari sorgum adalah tidak ada kandungan gluten. Sorgum kaya kandungan niasin, thiamin, vitamin B6, juga zat besi, dan mangan ini patut dikembangkan sebagai pangan alternatif yang menyehatkan tanpa bahan kimia
“Sementara untuk produksi bahan makanan dari tanaman sorgum, kita akan segera membuka kantor cabang wilayah Lampura, didepan pasar Central Kotabumi, kita juga akan segera mengurus perizinan produk dan uji bahan makanan higenis di dinas perizinan dan kesehatan,” ujar Adi Chandra.
Bukan hanya itu, Adi Chandra juga akan segera melakukan untuk pengurusan perizinan dan kesehatan untuk produksi bahan makanan tanaman sorgum. Selain itu Adi juga akan segera menggelar Bimtek bekerjasama kepada Bupati Lampura, Dinas Pertanian dan Dinas Perdagangan untuk memberikan edukasi pada para petani khususnya di wilayah Lampura, untuk menjadi narasumber tentang asas pemanfaatan budidaya biji tanaman sorgum.
“Saya sangat berterimakasih atas motivasi dan dukungan yang diberikan oleh Kementrian melalui Litbang Pertanian Bogor yang telah berkenanan berkunjung di Lampung Utara,” ucapnya.(cw.10/her)