Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Birokrasi · 2 Okt 2022 17:45 WIB ·

Suheri Tinjau Kesiapan CAT Panwascam Lampura


 Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Korwil Lampura, Suheri, saat meninjau lokasi pelaksanaan CAT di SMKN 3 Kotabumi. Foto IST ---- Perbesar

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Korwil Lampura, Suheri, saat meninjau lokasi pelaksanaan CAT di SMKN 3 Kotabumi. Foto IST ----

KOTABUMI – Badan Pengawas Pemilihan Umum(Bawaslu) Provinsi Lampung meninjau kesiapan dan kelengkapan lokasi yang akan digunakan untuk pelaksanaan Computer Assisted Test(CAT) pada rekrutmen anggota  Panwascam Se- Lampung Utara(Lampura).

Peninjauan dipimpin anggota Bawaslu Provinsi Lampung Suheri, yang juga merupakan Koordinator Wilayah(Korwil) Lampung Utara di SMKN 3 Kotabumi, Jumat (30/9).

“ Kita melakukan kegiatan supervisi korwil untuk meninjau kesiapan pelaksanaan CAT dalam rekrutmen anggota Panwascam oleh Bawaslu Lampung Utara, ” ujar Suheri.

Mantan Komisioner KPUD Lampura ini menyatakan dalam pelaksanaan rekrutmen anggota Panwascam Lampura dari 23 Kecamatan.

” Untuk kesiapan lokasi CAT, dan kelengkapan lainnya Bawaslu Lampung Utara sudah siap, ” kata Suheri saat dikonfirmasi, Sabtu(1/10).

Lebih lanjut, Daeng Heri – sapaan akrabnya – mengatakan dalam pelaksanan tes, pihaknya meminta kepada Bawaslu Lampura untuk berkoordinasi dengan pihak PLN Cabang Kotabumi agar pada pelaksanaan CAT tidak terjadi pemadaman listrik.

” Namun untuk antisipasi. Saya sudah meminta agar Bawaslu kabupaten menyiapkan janset (untuk antisifasi, Red). Karena dalam pelaksanaan tes ini tidak boleh terjadi pemadaman karena akan menggangu koneksi ke pusat,” ujarnya.

Dalam pelaksanaan tes ini nantinya, terang Suheri akan dilakukan secara online, termasuk soal dan yang mengoreksi dan menilai hasil tes adalah pihak Bawaslu RI.

” Dan yang mengeluarkan nilai, dan melakukan perengkingan nantinya Bawaslu RI,” imbuhnya.

Penerapan CAT ini, terang dia, kali pertama dilakukan dalam rekrutmen anggota Panwascam.

” Jadi komitmen pimpinan Bawaslu RI  merekrut panitia pengawas yang memilik kompetensi terkait kepemiluan. Itulah yang diutamakan. Jadi meyakini bahwa mereka yang terpilih nanti memiliki nilai kepemiluannya masuk dalam kategori minimal,”terangnya.

Kendati demikian, dalam pelaksanaan CAT, pihaknya tetap melakukan pengawasan. Bahkan, pihaknya akan bekerjasama dengan pihak kepolisian untuk mengantisipasi adanya kecurangan dan adanya potensi terjadinya perjokian.

” Saya menghimbau kepada para peserta agar terus belajar tentang keterkaitan undang-undang kepemiluan, dan penyelenggaraan pemilu. Yakin saja ini adalah tes yang benar-benar clean dan clear, artinya ketika peserta memang memilik kemampuan dan berhasil menyelesaikan soal dengan baik maka itulah nilai objektif yang didapat,”pungkasnya.

Sementara itu, Komisioner Bawaslu Lampura Kordiv SDMO, Ma’sum Bustami mengaku pihaknya telah siap untuk melaksanakan CAT ini. Bahkan, terang Ma’sum, pihaknya telah berkoordinasi dengan Polres Lampura dalam upaya pelaksanaan pengamanan. Selain itu, juga pihaknya telah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat untuk memastikan kesehatan para peserta saat melaksanakan CAT.

“Kita juga telah berkoordinasi dengan pihak PLN meminta tidak terjadinya pemadaman listrik pada saat dilaksanakannya tahapan CAT tersebut,”pungkasnya.

Berdasarkan informasi, seusai melaksanakan supervisi persiapan CAT Panwascam, Suheri yang merupakan putra daerah asal Lampura ini, pada Sabtu(1/10) memimpin pelaksanaan upacara dalam rangka peringatan Hari Kesaktian Pancasila, 1 Oktober 2022 di Halaman Bawaslu Setempat. (rls/rid)

Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jurnalis Dairi Terima KTA PJS, Perkuat Solidaritas

24 November 2024 - 18:07 WIB

Perkuat Konsolidasi, Mahmud Serahkan SK DPD PJS Kaltim

23 November 2024 - 10:48 WIB

Pilkada, Pemkab Lampura Kerahkan 2130 Linmas

21 November 2024 - 15:05 WIB

Tingkatkan Kapasitas Panwascam dalam Pengawasan dan Penanganan Pelanggaran Pilkada, Bawaslu Lampura Gelar Raker Teknis

20 November 2024 - 18:23 WIB

Menuju Masa Tenang Pilkada, Ini Pesan Evicko Untuk Anggotanya

19 November 2024 - 11:43 WIB

Pleno PJS DKI Jakarta: Menjaga Marwah Jurnalistik

18 November 2024 - 13:18 WIB

Trending di Headline