Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Birokrasi · 23 Feb 2023 19:42 WIB ·

Kembali Wabup Lampura Bagikan 1.100 SHM ke Petani


 Wabup Lampura Ardian Saputra saat menyerahkan 1.100 buku sertifikat tanah bagi warga Bukitkemuning, di Aula Kecamatan Setempat, Kamis 23 Februari 2023. Perbesar

Wabup Lampura Ardian Saputra saat menyerahkan 1.100 buku sertifikat tanah bagi warga Bukitkemuning, di Aula Kecamatan Setempat, Kamis 23 Februari 2023.

KOTABUMI – Agar ke depan tidak ada lagi pertkaian antar tetangga mengenai batas tanah yang dimiliki warga, Wakil Bupati(Wabup) Lampung Utara(Lampura) Ardian Saputra kembali membagikan 1.100 Buku Sertifikat Tanah di Kecamatan Bukitkemuning.

Wabup Ardian mengatakan, Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) merupakan program Pemerintah Pusat melalui Kementerian ATR/BPN. Terbitnya sertifikat tanah melalui program PTSL itu, sebagai langkah untuk membantu masyarakat agar mendapatkan kepastian hukum atas kepemilikan tanah.

“Kita bagikan buku sertifikat hak milik tanah ini agar ke depan tidak ada lagi antar sesama warga dan antar tetangga yang ribut dengan batas tanahnya,”ucap Wabup Ardian, Kamis 23 Februari 2023.

Ardian juga berharap agar masyarakat bisa bersama-sama mendukung Program Nasional dari ATR/BPN. Sehingga nantinya tidak ada lagi terjadi sengketa antar sesama warga atas kepemilikan tanah.

“Mari kita dukung bersama program Nasional ini,”ajaknya.

Sementara itu perwakilan dari ART/BPN Lampura Ariyanto menjelaskan, bahwa warga Kelurahan Bukitkemuning ditahun 2022 mendapatkan 1.100 sertifikat tanah melalui program PTSL.

“Kami minta kepada warga yang mendapatkan program ini, agar sertifikatnya bisa dijaga dan dimanfaatkan sebaik mungkin. Dengan sudah dimiliki buku ini Masyarakat tidak akan ada perselisihan lagi mengenai batas tanahnya,”pungkasnya.

Sebelumnya, Wabup Ardian juga membagikan ratusan sertifikat 125 sertifikat PTSL saat berkunjung di Desa Sumbertani, Kecamatan Abung Pekurun pada Selasa 21 Februari 2023.(ria/rid)

Artikel ini telah dibaca 27 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jurnalis Dairi Terima KTA PJS, Perkuat Solidaritas

24 November 2024 - 18:07 WIB

Perkuat Konsolidasi, Mahmud Serahkan SK DPD PJS Kaltim

23 November 2024 - 10:48 WIB

Pilkada, Pemkab Lampura Kerahkan 2130 Linmas

21 November 2024 - 15:05 WIB

Tingkatkan Kapasitas Panwascam dalam Pengawasan dan Penanganan Pelanggaran Pilkada, Bawaslu Lampura Gelar Raker Teknis

20 November 2024 - 18:23 WIB

Menuju Masa Tenang Pilkada, Ini Pesan Evicko Untuk Anggotanya

19 November 2024 - 11:43 WIB

Pleno PJS DKI Jakarta: Menjaga Marwah Jurnalistik

18 November 2024 - 13:18 WIB

Trending di Headline