KOTABUMI-Masih tingginya harga beras hingga saat ini membuat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Utara (Lampura) harus mengambil langkah-langkah.
Apalagi saat ini selain harga beras yang tak kunjung turun, harga Komuditas Cabai pun ikut mengalami kenaikan yang tinggi.”Iya ini sudah kita fikirkan, kita akan ambil langkah-langkah pasti. Untuk beras kita akan koordinasikan dengan Badan Urusan Logistik (Bulog) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan. Salah satunya menggelar Operasi Pasar Murah seperti di Way Tebabeng beberapa waktu lalu,”ujar Wakil Bupati (Wabup) Lampura Hi. Ardian Saputra.
Selain akan berkoordinasi dengan Bulog, Pemkab Lampura melalui Dinas Ketahanan Pangan juga sudah menyalurkan beras yang diperuntukan untuk Keluarga Penerima Manfaat(KPM).
Dimana untuk penyaluran beras dengan sasaran KPM itu sudah akan memasuki termin ke tiga pembagiannya.”Kalau beras sudah mau masuk tiga tahap pembagiannya, itu disalurkan melalui Dinas Ketahanan Pangan. Memang sejauh ini sasarannya untuk KPM-KPM,”paparnya.
Mengenai harga Cabai yang saat ini sangat tinggi masih Ardian, pihaknya akan meminta Dinas Perdagangan, Dinas Tanaman Pangan dan Bagian Ekonomi untuk bergerak cepat mencari mana saja Daerah penghasil Cabai terbesar untuk meminta tambahan pasokan Cabai ke Kabupaten Lampura.
Meski diketahui bersama saat ini tidak hanya Kabupaten Lampura saja yang sedang mengalami kekeringan, namun juga disejumlah wilayah lainnya yang menyebabkan hasil produksi Cabai menurun.”Kita tidak hanya akan tinjau pasar saja, tapi kita akan cari akar permasalahan yang sebenarnya. Untuk itu Minggu bsok kita akan adakan rapat bersama OPD terkait guna membahas persoalan ini,”pungkasnya.(ria)