KOTABUMI – Partai Nasdem Lampung Utara(Lampura) menggelar rapat pleno diperluas dalam penetapan bakal calon bupati – wakil bupati yang akan diusung Partai Nasdem dalam Pilkada Bupati – Wakil Bupati yang akan dihelat 27 Nopember 2024 mendatang.
Dalam rapat pleno tersebut dijelaskan ketua penjaringan bakal calon bupati – wakil bupati, ada 10 kandidat yang mengambil berkas baik sebagai bupati ataupun wakil bupati.
“Namun hanya tiga bakal calon bupati yang mengembalikan yakni Ardian Saputra, Ir. Hamartoni Ahadis, dan Haidir Ibrahim, M.Si. Sedangkan untuk bakal calon wabup yakni Syaiful Darmawan, dr Hi. Insani Zofir, dan Hi. Imam Syuhada,” kata Abdul Haq, selaku ketua panitia penjaringan bakal calon bupati – wabup Partai Nasdem.
Sementara Ketua DPD Nasdem Lampura Hi. Imam Syuhada mengatakan, hasil pleno akan diperjuangkan pihaknya. Menurut dia, sepanjang sejarah apapun yang direkomendasikan oleh Nasdem tingkat bawah akan diterima oleh DPP.
“Itu yang selama ini terjadi. Apa yang direkomendasikan, itu yang akan dipertimbangkan DPP,” katanya.
Dirinya akan mengawal keputusan DPP, terkait apa yang akan direkomendasikan. Sehingga kedepan dapat bersama-sama dengan Nasdem untuk membangun, membenahi Kabupaten Lampung Utara.”Sama-sama kita kawal. Ke arah mana dukungan DPP. Tapi yang jelas kita sudah lakukan penjaringan, guna memanggil siapa saja yang dianggap layak oleh Nasdem guna memajukan Lampung Utara,”singkatnya.(rid)