Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Headline · 11 Sep 2024 16:48 WIB ·

Dilantik Kembali, Ini Misi Lekok Mensejahterakan Anggota Korpri


 Dilantik Kembali, Ini Misi Lekok Mensejahterakan Anggota Korpri Perbesar

KOTABUMI-Pengurus Korpri(Korps Pegawai Republik Indonesia) Kabupaten Lampung Utara(Lampura) melakukan Pergantian Antar Waktu(PAW) Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Lampung Utara(Lampura) masa bhakti 2021-2026.
Dilantik sebagai Ketua Korpri Kabupaten Lampura Hi. Lekok mengatakan, pihaknya akan berusaha memberikan yang terbaik untuk Kesejahteraan Anggota Korpri.
Salah satunya memberikan santunan jika ada anggota Korpri yang meninggal dunia.
Kemudian memberikan bantuan Hukum terhadap anggota Kopri yang tersandung masalah hukum sesuai dengan peraturan perundang-undangan.
Mengingat Korpri Lampura sudah memiliki Lembaga Bantuan Hukum Korpri yakni Media Yustisia.”Setiap tahunnya juga kita memberikan bantuan kepada anggota Korpri Golongan I dan II. Mengingat anggota Korpri di Lampura berjumlah lebih dari 8.400,”papar Ketua Korpri Lampura Hi. Lekok usai di Lantik, Rabu(11/9).

Usai dilantik bersama anggota yang baru ini lanjut Lekok, pihaknya akan melakukan konsolidasi internal terlebih dahulu untuk para pengurus bagaimana langkah ke depan.
Jika diperlukan pihaknya juga akan membuat Perusahaan Korpri, jika Korpri Provinsi punya Mall Korpri Lampura juga bisa.”PAW ini dilakukan karena ada beberapa anggota yang Pensiun dan meninggal dunia. Kita akan bekerja semaksimal mungkin demi kesejahteraan para anggota kita,”ucapnya.

Usai melantik Wakil Ketua III Korpri Lampung Dr. Senen Mustakim berpesan agar para pengurus Korpri yang baru dilantik untuk melaksanakan program kerja sebaik-baiknya.
Dukung kebijakan Pemerintah, karena Korpri harus netral sebagai abdi negara.
Apalagi dalam menghadapi Pilkada, dihimbau agar ASN dapat Netralitas.”Kita harus jaga betul fungsi dan aturan ASN. Laksanakan dengan sebaik-baiknya amanah yang sudah diberikan. Jika perlu buat Program baru, adakan Jumat Berbagi atau Jumat berkah setiap minggunya,”pesan dia.

PJ. Bupati Lampura Aswarodi selaku Dewan Penasehat Korpri Lampura mengucapkan selamat bertugas segera pelajari tugas yang dibebankan kepada pengurus baru.
Sesuai yang disampaikan pada arahan Wakil Ketua III, setelah dilakukan pengukuran agar Ketua Korpri dapat mengadakan Program kerja dari masing-masing bidang.
Mengingat banyak persoalan-persoalan yang harus dihadapi pengurus Korpri salah satunya anggota korpri yang tersandung masalah hukum.
Ini tidak hanya dari Bupati dan Sekda saja yang dapat memberikan dukungan tapi dari Korpri juga bisa memberikan dukungan dan memfasilitasi mereka.
Begitu juga dengan tugas di bidang lain, yakni keikut sertakan dalam perlombaan dibidang Olahraga, ini perlu diagendakan juga.
Dan perlu adanya pembenahan-pembenahan sehingga dapat menyentuh dan memfasilitasi semua program ASN yang ada di Kabupaten Lampura.”Korpri memiliki peran penting dalam birokrasi Pemerintahan.
Di era saat ini telah terjadi perubahan yang sangat cepat salah satunya perubahan tekhnologi, semua ini harus disikapi dengan sigap oleh Korpri.
Berkenaan dengan Pilkada mendatang, saya percaya Korpri akan tetap berada di Posisi yang netral.
Saya ingatkan jangan pernah membersamai saat Kampanye dan Paslon, jangan main-main.
Ingat Saudara ASN harus berada di Posisi Netral setelah penetapan Paslon.
Ingat mana kala ada yang bermain-main, segera tindak dengan tegas sampai sanksi terberat Pemberhentian,”pungkasnya.(ria)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jurnalis Dairi Terima KTA PJS, Perkuat Solidaritas

24 November 2024 - 18:07 WIB

Perkuat Konsolidasi, Mahmud Serahkan SK DPD PJS Kaltim

23 November 2024 - 10:48 WIB

Pilkada, Pemkab Lampura Kerahkan 2130 Linmas

21 November 2024 - 15:05 WIB

Tingkatkan Kapasitas Panwascam dalam Pengawasan dan Penanganan Pelanggaran Pilkada, Bawaslu Lampura Gelar Raker Teknis

20 November 2024 - 18:23 WIB

Menuju Masa Tenang Pilkada, Ini Pesan Evicko Untuk Anggotanya

19 November 2024 - 11:43 WIB

Pleno PJS DKI Jakarta: Menjaga Marwah Jurnalistik

18 November 2024 - 13:18 WIB

Trending di Headline