Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Kriminal · 27 Nov 2017 20:28 WIB ·

Petugas Rutan Temukan Sabu Tak Bertuan


 Foto Riduan 
Caption : Anggota Satres Narkoba Polres Lampura, saat memeriksa bungkus rokok yang diduga berisikan sabu. Foto dibidik Senin(27/11). Perbesar

Foto Riduan Caption : Anggota Satres Narkoba Polres Lampura, saat memeriksa bungkus rokok yang diduga berisikan sabu. Foto dibidik Senin(27/11).

KOTABUMI-Petugas Rumah Tahanan Negara(Rutan) Kelas II B Kotabumi Lampung Utara (Lampura), menemukan narkotika jenis sabu di halaman Rutan yang dikemas dalam kotak bungkus rokok, sekitar pukul 20.15 WIB, Minggu(26/11) malam.

Kepala Pengamanan Rutan, Gusvendra, kepada sejumlah awak media, membenarkan penemuan sabu tak bertuan tersebut. Saat itu, petugas Penjaga Pintu Utama (P2U) Rutan setempat mendengar suara orang asing di sekitaran halaman rutan. Saat itu, petugas jaga langsung melakukan pengecekan bersama dengan rekan piketnya.”Petugas mencurigai orang asing tersebut hendak mencuri sepeda motor pegawai yang terparkir di halaman depan Rutan,”katanya.

Petugas yang curiga, lantas menghampiri orang tak dikenal tersebut untuk menanyakan keperluanya, namun dalih salah jalan, orang tersebut pergi dengan sedikit tergesa-gesa. Dan ternyata di pintu gerbang halaman, rekan orang tersebut telah menunggu. ” Mereka dua orang, satu masuk halaman, sedangkan seorang lagi menunggu di pinggir jalan pintu gerbang utama,”ungkap Gusvendra.

Seketika itu petugas mengecek kondisi sekitaran halaman Rutan. Saat itulah ditemukan bungkus rokok yang dilapisi lakban bening. Petugas langsung menghubungi Kepala Kesatuan Pengaman Rutan (KPR), Kepala Subsi Peltah, serta Kepala Rutan, Roni Kurnia. ” Kepala Rutan memerintahkan untuk melaporkan kejadian dan barang hasil temuan itu ke Satres Narkoba Polres Lampura,”jelasnya.(rid)

Selengkapnya baca edisi cetak 28 November 2017

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tiga Bulan Masuk DPO Pelaku, Curat Diamankan Polisi

27 Maret 2024 - 15:48 WIB

PJS Sulsel Kecam Kekerasan Terhadap Wartawan di Takalar, Diduga Pelakunya Mafia Solar

13 Maret 2024 - 05:02 WIB

Kasus Penganiayaan Wartawan, Kapolres Labuhanbatu Akhirnya Minta Maaf

29 Februari 2024 - 16:23 WIB

Bendahara DPD PJS Sumut Samuel Tampubolon Diduga Dianiaya Kapolres Labuhanbatu

21 Februari 2024 - 12:36 WIB

Ngaku Dibegal, Bikin LP Palsu, Warga Kalibalangan Diamankan Polisi

2 Januari 2024 - 11:26 WIB

Dua Anak Dibawah Umur Jadi Korban Kejahatan Seksual Ini Langkah Dina

8 November 2023 - 15:40 WIB

Trending di Kriminal