KOTABUMI-Untuk meningkatkan Indeks Literasi Masyarakat, Kamis(29/3) Dinas Perpustakaan Arsip Daerah menggelar Safari Gerakan Nasional Pembudayaan Kegemaran Membaca di Provinsi dan Kabupaten/Kota Tahun 2018.
Safari Gerakan Nasional sendiri mengusung tema “Implementasi Revolusi Mental Melalui Mobilsasi Pengetahuan Dalam Rangka Meningkatkan Indeks Literasi Masyarakat”. Kegiatan itu dihadiri langsung oleh Anggota DPR-RI Ir. Dwita Ria Gunadi, Anggota DPRD Lampura Komis IV Hj. Sandy Juwita S.Pd.,M.M., Asisten III Pemkab Lampura H. Efrizal Arsyad, Kepala Pusat Pengembangan Perpustakaan dan Pengkajian Minat Baca Perpustakaan Nasional RI Deni Kurniadi M.H., Penulis Buku “Tuk-Tuk Bing” Trie Eka Fitri, S.E., dan para peserta Talkshow Safari Gemar Membaca.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Lampura Mahendra, S.H.,M.M., mengatakan, tujuan terlaksanya safari membaca untuk meningkatkan pengetahuan umum dan kecerdasan masyarakat, sebagai media penerangan terhadap perkembangan masyarakat.(ria/rid).
Selengkapnya, baca edisi cetak 2 April 2018