Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Politik · 30 Jul 2018 21:07 WIB ·

KPUD Loloskan Caleg Terpidana Narkoba


 Caption foto : Komisioner KPUD Lampura Aprizal Ria, menerima berkas perbaikan dari ketua DPD Partai Perindo Lampura Aidil Akhmad Jaya, Senin (30/7). Perbesar

Caption foto : Komisioner KPUD Lampura Aprizal Ria, menerima berkas perbaikan dari ketua DPD Partai Perindo Lampura Aidil Akhmad Jaya, Senin (30/7).

KOTABUMI—Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Lampung Utara (Lampura), menemukan sejumlah Calon legislatif (caleg) yang  pernah menjalani  pidana kasus narkoba. Namun, KPUD tetap meloloskan yang bersangkutan. Ini  lantaran caleg dimaksud dipidana bukan sebagai bandar.

Melainkan hanya sebagai pemakai. “Merujuk  PKPU Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pencalonan Anggota DPR, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota di Pemilu 2019 pada Pasal 7 Ayat 1 huruf h, berbunyi Bukan mantan terpidana bandar narkoba, kejahatan seksual terhadap anak, atau korupsi. Disini tegas disebutkan bandar narkoba, karenanya mereka yang pernah dipidana kasus narkoba tetapi bukan bandar tetap dapat mencalonkan diri.” Jelas Marthon, ketua KPUD Lampura, Senin (30/7).

Hanya saja, lanjut Marthon, caleg dimaksud tetap harus melampirkan surat keterangan dari Pengadilan Negeri, kemudian Surat Keterangan dari Lembaga Pemasyarakatan (LP) bahwa telah menjalani hukuman. Lalu diumumkan di media masa yang dikuatkan dengan Surat Pernyataan dari pimpinan media dimaksud. “Jika salah satu syarat itu tidak dipenuhi, maka caleg tersebut akan dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS),” terangnya.(her/rid)

Selengkapnya, baca edisi cetak 31 Juli 2018

Artikel ini telah dibaca 47 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bawaslu Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif di MAN 1 Lampura

11 Oktober 2023 - 22:53 WIB

Tiga Orang Penyalahguna Narkoba Diamankan Polisi

23 Agustus 2023 - 18:33 WIB

Polres Lampura Tanam Ribuan Pohon

23 Agustus 2023 - 18:28 WIB

IKA PMII Lampura Gelar Silaturahmi, Tebak Apa yang Dibahas ya???

11 Agustus 2023 - 00:11 WIB

Keseruan Paretan Layang-Layang Bersama K7 KITE FIGHTER

9 Agustus 2023 - 22:51 WIB

PWI Lampura Audiensi dengan Kapolres Teddy, Ternyata ini yang Dibahas….

9 Agustus 2023 - 22:30 WIB

Trending di Birokrasi