LAMPURA–Dalam rangka menjaring aspirasi masyarakat terhadap program pembangunan, serta menyusun prioritas pembangunan tahun 2020, Pemerintah Kabupaten(Pemkab) Lampung Utara(Lampura) menggelar konsultasi publik mengenai Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah(RKPD) Kabupaten Lampung Utara, di Aula Tapis Pemkab Setempat Senin (11/3).
Penjabat(Pj) Sekretaris Kabupaten(Sekkab) Lampura Hi. Sofyan menerangkan, rencana kerja ini disusun sebagai salah satu upaya terhadap Rencana Pembangunan Jangka Menengah(RPJM) dengan menggunakan lima pendekatan yakni politik, teknokratik, partisipasi, top down(atas bawah) dan button up(bawah atas).”Dengan adanya kegiatanini, kita sangat mengharapkan adanya berbagai masukan, baik itu dari kalangan internal, maupun eksternal dalam menyusun RKPD ini,”katanya.
Menurutnya forum komunikasi dan konsultasi yang digelarnya itu mempunyai peranan vital dalam menentukan arah pembangunan di masa mendatang.”Saya berharap semua aspirasi masyarakat dapat terjaring, demi keterpaduan program sehingga dapat mendukung pemerataan pembangunan,”ungkapnya.(cw9/rid)
Selengkapnya, baca edisi cetak 13 Maret 2019