KOTABUMI – Peserta didik kelas kelas 1 – 4 Madrasah Ibtidaiah Negeri(MIN) 3 Kotabumi belum memiliki Nomor Induk Siswa Nasional(NISN). Hal ini belum dikeluarkan oleh pihak Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas). Hal ini diungkapkan kepala MIN 3 Kotabumi, Seputriani, kepada Radar Kotabumi, Selasa (6/8).
Menurut Seputriani penyebab belum terbitnya NISN karena belum dikeluarkan Kemedikbud RI atas rekomendasi kemenag RI dan hal itu bukan hanya terjadi di Madrasah setempat saja, namun juga dialami oleh sejumlah sekolah yang ada di wilayah wilayah setempat.”Memang benar sampai saat ini, siswa kelas 1 sampai kelas 4 kita belum memiliki NISN. Itu terjadi karena adanya keterlambatan terbitnya NISN yang dikeluarkan oleh kemendikbud,”terangnya.
Namun demikian dirinya lanjut Seputriani, dipastikan NISN untuk para peserta didik di madrasah itu akan terbit, dan dimiliki setelah para memasuki kelas 5 dan 6. Mengingat NISN tersebut sangat diperlukan ketika siswa akan melaksanakan ujian nasional.
Disinggung mengenai kendala yang dihadapi terkait belum terbitnya NISN terhadap peserta didik, Seputriani mengaku sampai kini belum ada permasalahan yang berarti.
” Alhamdulillah sampai saat ini belum ada masalah. Paling hanya ada beberapa wali murid yang bertanya kenapa anaknya belum mendapatkan NISN. Setelah mendapatkan penjelasan dari kita, mereka bisa memahami,” ujarnya.(cw9/rid)
Selengkapnya, baca edisi cetak 7 Agustus 2019