Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Kriminal · 22 Des 2020 00:56 WIB ·

Sebanyak 219 Personel Gabungan Amankan Nataru


 Sebanyak 219 Personel Gabungan Amankan Nataru Perbesar

KOTABUMI — Untuk mengamanakan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru), sebanyak 219 personel gabungan disiapkan Polres Lampung Utara (Lampura) dengan melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Krakatau 2020 di Mapolres setempat, kemarin (21/12).

Apel Gelar Pasukan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lampura AKBP Bambang Yudho Martono, dengan dihadiri oleh Bupati Lampura Hi. Budi Utomo, Dandim 0412/LU Letkol Inf. Herry Prabowo, dan personil gabungan yang terlibat dalam operasi.

AKBP Bambang Yudho Martono, mengatakan, apel gelar pasukan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Lilin 2020 dalam rangka pengamanan Nataru, baik pada aspek personil maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan Mitra kamtibmas lainnya.

“Operasi Lilin 2020 dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari 21 Desember 2020, sampai pada 4 Januari 2021, dengan mengedepankan kegiatan premetif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional. Tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 (Corona Virus Disease 2019) sehingga masyarakat dapat merayakan Nataru dengan rasa aman dan nyaman” katanya.

Lanjut Kapolres, berdasarkan mapping kerawanan yang telah dilakukan, ada beberapa prediksi gangguan kamtibmas yang harus kita antisipasi, antara lain kemacetan, laka lantas dan peredaran narkoba.

“Untuk mengatisipasi hal tersebut personel Polres Lampura akan ditempatkan pada 2 pos pengamanan, yaitu di Simpang Propau dan Pasar Bukit Kemuning dan satu pos pelayanan yang berada di SPBU H. Yusup Kelapa Tujuh” ujar Kapolres.

Kapolres juga menghimbau kepada seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Lampura agar tidak merayakan tahun baru secara berlebihan tidak berkerumun ditempat keramaian guna meminimalisir penyebaran Virus Covid-19. (fer/her)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tak Tinggal Diam, Kadisdik Langsung Sambangi Korban Pelecehan

23 April 2024 - 15:06 WIB

Tiga Bulan Masuk DPO Pelaku, Curat Diamankan Polisi

27 Maret 2024 - 15:48 WIB

PJS Sulsel Kecam Kekerasan Terhadap Wartawan di Takalar, Diduga Pelakunya Mafia Solar

13 Maret 2024 - 05:02 WIB

Kasus Penganiayaan Wartawan, Kapolres Labuhanbatu Akhirnya Minta Maaf

29 Februari 2024 - 16:23 WIB

Bendahara DPD PJS Sumut Samuel Tampubolon Diduga Dianiaya Kapolres Labuhanbatu

21 Februari 2024 - 12:36 WIB

Ngaku Dibegal, Bikin LP Palsu, Warga Kalibalangan Diamankan Polisi

2 Januari 2024 - 11:26 WIB

Trending di Kriminal