KOTABUMI — Kepolisan Sektor (Polsek) Abung Semuli, Polres Lampung Utara (Lampura) berhasil mengungkap kasus Tindak pidana Pencurian Dengan Pemberatan (Curat) Sabtu (25/7) sekira pukul 18 10 WIB.
Kapolsek Abung Semuli, AKP Nawardin, mewakili Kapolres Lampura AKBP Bambang Yudho Martono mengatakan, identitas ke 3 (Tiga) tersangka yang berhasil diamankan tersebut berinisial, RR (16), DH (16), dan RP (16), ketuga-tiganya merupakan seorang pelajar SMA kelas II, di Kabupaten setempat. Selain itu ketiganya merupakan warga yang sama, yaitu warga Dusun Pagar, Desa Pagar, Kecamatan Blambangan Pagar.
“Para tersangka merupakan warga yang sama, dan sama-sama berstatus pelajar kelas II SMA di Kabupaten Lampura” jelasnya, Minggu (26/7).
Dilanjutkannya, selain ketiga tersangka, pihaknya juga berhasil mengamankan sejumlah Barang Bukti (BB) berupa, 1 unit sepeda motor Honda Beat Warna Putih (milik tersangka), dan 1 sepeda gunung merk Bike To Nature warna merah (milik korban).
“Para tersangka berhasil diamankan Dengan dasar laporan yang tertuang dalam LP/16/B/VII/2020/Polda Lpg/Res LU/Spkt Sek Ab.Semuli, tentang curat, yang terjadi di Dusun Cendrawasih RT IV / RW I Desa Semuli Jaya, Kecamatan Abung Semuli” paparnya.
AKP Nawardin menerangkan kronologis kejadian. Pada Sabtu (25/7) sekira pukul 18.10 WIB, tepatnya pada saat Adzan Magrib berkumandang, korban melihat sepeda gunung miliknya telah diambil oleh salah satu tersangka, yang diparkir dihalaman belakang rumah korban.
Saat itu korban mengejar tersangka dan korban melihat tersangka berjumlah 3 orang, salah satu tersangka yang mengambil sepeda gunungnya tersebut, telah berada diatas motor bersama kedua temannya. Kemudian korban menarik baju salah satu tersangka dan ketiga tersangka terjatuh dari atas sepeda motor.
Lalu ketiga tersangka melarikan diri, dan korban kembali mengejar para tersangka sambil korban teriak maling, saat itu wargapun keluar dan berhasil mengamankan ketiga tersangka.
“Saat Azan Maghrib, korban melihat sepeda gunungya telah di gotong oleh salah seorang tersangka, menuju motor kedua rekan lainnya. Para tersangka sempat terjatuh akibat ditarik korban, namun ketiganya berhasil lolos, lalu kembali di kejar oleh korban, seraya meneriaki maling, dan akhirnya ke tiga tersangka, berhasil di tangkap warga setempat” jelasnya. (fer/her)