KOTABUMI-Ketua MUI Lampung Utara(Lampura) KH.Mughofir meminta Masyarakat untuk menjaga ketentraman wilayah menjelang Pilpres 2019.”Masyarakat diminta untuk mendukung proses demokrasi di Indonesia dengan tetap menjaga kondusifitas berbangsa dan bernegara, jangan sampai Tahun Politik menjadikan masyarakat menjadi pecah karena adanya upaya saling memprovokasi,”ujar Mughofir, Rabu (15/8).
Pada konstetasi Politik pada Pilpres 2019, KH Ma’aruf Amin ditetapkan sebagai Cawapres Pendamping Petahana Joko Widodo, terkait hal tersebut Ketua MUI Lampung Utara mendukung keputusan beliau.”Beliau (KH Ma’aruf Amin) sudah memutuskan untuk ikut mendampingi Joko Widodo sebaga Cawapres.
Walaupun ada pihak yang meragukan kesehatan beliau, kita harus tetap dukung karena beliau sudah mengukur kondisinya sebelum menjadi Cawapres Pendamping Petahana Joko Widodo,”kata dia.
Keputusan beliau lanjutnya, untuk menjadi Cawapres pendamping Jokowi juga telah menenangkan partai koalisi yang ingin mengusung calon lain sebagai Cawapres.”Sebelum ditetapkan, muncul nama-nama yang diisukan menjadi Cawapres Pendamping Joko Widodo, seperti Mahfud MD, Muhaimin Iskandan, dan Moeldoko. Dengan penetapan KH Ma’aruf Amin sebagai Cawapres semua legowonatas keputusan tersebut,”urainya.(rid)
Selengkapnya, baca edisi cetak 16 Agustus 2018