Menu

Mode Gelap
Wartawan AJNN Aceh Dilaporkan ke Polisi, Ini Sikap Tegas PJS Perhimpunan Jurnalis Siber Provinsi Lampung Resmi Dibentuk P3K Bakal Tak Diusulkan Lagi Pelajar SDN Handuyangratu Masih Belajar di Eks Balai Desa Disdikbud Persiapkan SDM Dalam Era Pembelajaran Digital

Birokrasi · 7 Agu 2019 20:51 WIB ·

Penertiban Waduk Wayrarem, Dalam Pembahasan Pemerintah Pusat


 Penertiban Waduk Wayrarem, Dalam Pembahasan Pemerintah Pusat Perbesar

KOTABUMI — Banyaknya jumlah kerambah dan pakan ikan yang menumpuk di sekitar Bendungan Wayrarem Kecamatan Abung Pekurun ternyata telah dilaporkan pihak UPTD PSDA Dinas Pengairan Wilayah III Provinsi Lampung ke pemerintah pusat. Demikian diungkapkan Kasi Operasional UPTD PSDA Wilayah III Provinsi Lampung, Lasiman, Rabu (7/8).

Dikatakan Lasiman, rencana penertiban kawasan Waduk Wayrarem
kini sedang dalam proses pembahasan dengan mengikutsertakan pihak terkait yang terlibat di dalamnya. Mengingat waduk tersebut merupakan salah satu sumber penopang air di sejumlah kabupaten yang ada di provinsi Lampung.

”Masalah penertiban kawasan waduk Wayrarem, sudah kita laporkan kepada pihak pusat. Namun sampai hari ini, untuk teknis penanganan fisik di lapangan nantinya kita juga belum tau. Termasuk rencana penertiban kita masih menunggu hasil pembahasan yang sedang dilakukan. Karena itu ranahnya Balai Besar BSDA. Sifatnya kita hanya melaporkan saja,” ujarnya.

Lebih lanjut Lasiman menambahkan, saluran pengairan irigasi di kawasan waduk tersebut sedang dilakukan pengeringan, karena saat ini tengah berlangsung program normalisasi saluran induk. Dalam hal ini normalisasi dalam bentuk rehabilitasi dan perbaikan saluran irigasi sepanjang 6 kilometer. ”Saat ini saluran induk sedang dalam tahap normalisasi. Dalam bentuk rehabilitasi perbaikan saluran irigasi sepanjang 6 kilometer. Jadi untuk sementara saluran irigasi masih dikeringkan dulu,” terangnya.(cw9/rid)

Selengkapnya, baca edisi cetak 8 Agustus 2019

Artikel ini telah dibaca 24 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bawaslu Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif di MAN 1 Lampura

11 Oktober 2023 - 22:53 WIB

Tiga Orang Penyalahguna Narkoba Diamankan Polisi

23 Agustus 2023 - 18:33 WIB

Polres Lampura Tanam Ribuan Pohon

23 Agustus 2023 - 18:28 WIB

IKA PMII Lampura Gelar Silaturahmi, Tebak Apa yang Dibahas ya???

11 Agustus 2023 - 00:11 WIB

Keseruan Paretan Layang-Layang Bersama K7 KITE FIGHTER

9 Agustus 2023 - 22:51 WIB

PWI Lampura Audiensi dengan Kapolres Teddy, Ternyata ini yang Dibahas….

9 Agustus 2023 - 22:30 WIB

Trending di Birokrasi